Babak kedua laga ujicoba Timnas Indonesia melawan Arab Saudi,harus berkahir tanpa gol. Padahal, tim Garuda, yang dikapteni oleh Hamka Hamzah langsung memberikan serangan ke daerah Arab Saudi di lima menit awal.
Timnas Arab Saudi, yang saat ini diarsiteki oleh Frank Rijkaard, mendapatkan beberapa peluang melalui tendangan sudut pada menit ke empat. Namun, sayangnya masih melenceng dari gawang Indonesia yang dijaga oleh kiper Persiba, I Made Irawan.
Sesekali timnas melakukan serangan ke daerah lawan melalui kaki Bustomi dan M.Ilham. Tapi, sayang tendangannya masih dapat dipatahkan oleh para bek Arab Saudi. Timnas Indonesia yang memakai skema 4-3-3 masih sulit untuk menembus ke daerah lawan. Hal itu pun yang membuat pemain seperti M.Ilham melakukan tendangan langsung dari luar kotak penalti.
Indonesia yang pernah takluk 2-1 dari Arab pada tahun 2007, terus bersusah payah menjaga pertahanan dari gempuran pemain Arab. Bek timnas Zulkifli Syukur, yang menjaga sector sebelah kiri mendapatkan kartu kuning pada menit 27, karena mengganjar pemain lawan.
Arab Saudi yang memakai skema 4-4-2, ternyata cukup efektif dalam melakukan serangan daerah Indonesia. Sayang , tendangan Yaseer Qahtani dan Mohammad Bandar sering melencneng dipinggir gawang Indonesia.
Pertandingan yang sama-sama dilatih oleh warga negara belanda ini, mulai panas pada menit-menit akhir babak pertama. Timnas terus menusuk ke daerah lawan melalui serangan yang dilakukan oleh Ferdinand Alferd dan diselesaikan oleh Bustomi. Namun, kiper Arab, Waleed Ali, masih mampu menangkis tendangan dari luar kotak penalty tersebut.
Hingga peluit panjang babak pertama, pertandingan yang tak dihadiri oleh para penonton ini masih tetap berkedudukan 0-0.
Arab berusaha memberikan serangan balik melalui penyerangnya, Mohammad Bandar, pada menit ke 56. Tapi dihadang oleh kiper ketiga timnas, I Made Irawan, yang menyebabkan dirinya mendapatkan pertolongan dari tim medis, sebelum melanjutkan pertandingan.
Pada laga malam ini, kiper asal Persiba Balikpapan tersebut, bermain cukup baik. Markus Harris Maulana dan Ferry Rotinsulu.pun harus puas dibangku cadangkan oleh sang pelatih. Rijsbergen pun, tidak menurunkan pemain-pemain yang biasanya menjadi starter. Seperti, Firman Utina dan Bambang Pamungkas., dan Markus.
Pada menit ke 60 timnas Arab yang di latih oleh Frank Rijkaard, melakukan beberapa pergantian untuk terus bisa menggempur pertahanan Indonesia. Sedangkan Indonesia melakukan pergantian pemain pada menit 70, dimana Wim menganti Ferdinand Alferd dengan Zulhan Malik. Pada babak pertama Ferdinand bermain cukup baik.
Namun, pada pertandingan malam ini, para pemain belakang Indonesia bermain cukup baik dengan beberapa kali menggagalkan usaha para penyerang Arab untuk membobolkan gawang timnas Indonesia. Tambahan waktu empat menit pun, tidak bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh kedua tim untuk menciptakan sebuah gol dari laga ujicoba malam ini.
Untuk sementara, karena pertandingannya masih berlangsung, silahkan langsung menonton dalam artikel Nonton Pertandingan Indonesia vs Saudi Arabia melalui SCTV Live Streaming Online.
0 komentar:
Tinggalkan Komentarmu